Address : Jl. Samanhudi No. 20 Medan

Call Us Today : (061) 4158383

  • Call Us Today! (061) 4158383
  • Alamat: Jl. Samanhudi No. 20 Medan, Sumatera Utara - Indonesia
  • Email: customer_assistance@stellamarishospital.com
blog

Serba-serbi Skrining USG Fetomaternal Yang Wajib Kamu Pahami

USG Fetomaternal adalah pemeriksaan ultrasonografi yang dilakukan oleh Dokter kandungan fetomaternal pada Ibu hamil, dengan tujuan untuk mencari tahu ada tidaknya kelainan pada janin secara dini.


Bagaimana Prosedur Pemeriksaan USG Fetomaternal?

Prosedur USG fetomaternal dilakukan dengan memeriksa secara detail kondisi organ janin, mulai ujung kepala sampai ujung kaki untuk mencari ada atau tidaknya kelainan.

Pemeriksaan ini meliputi pemeriksaan ketebalan tulang belakang janin, aliran darah jantung, posisi rongga perut, hingga kondisi otak janin,

Sedangkan waktu yang diperlukan sekali melakukan pemeriksaan berkisar antara 30 menit hingga 45 menit tergantung kondisi Ibu dan janin.


Mengapa Harus Melakukan USG Fetomaternal?

USG Fetomaternal dilakukan untuk deteksi dini terjadinya:

  • Fetal Abnormalities atau kelainan genetic dan gangguan pembentukan organ
  • Kelahiran prematur atau pre-term delivery
  • Kemungkinan terjadinya keguguran
  • Stillbirth atau bayi yang lahir dalam keadaan meninggal
  • Screening untuk mengetahui kelainan kromosom

Siapa Yang Wajib Melakukan Pemeriksaan Fetomaternal?

  1. Usia Ibu hamil kurang dari 20 tahun maupun lebih dari 30 tahun
  2. Jumlah anak lebih dari 4 (empat)
  3. Jarak kelahiran anak kurang dari 2 (dua) tahun
  4. Adanya kesulitan pada kehamilan atau persalinan yang lalu
  5. Pernah terjadi keguguran sebelumnya.
  6. Ibu dengan penyakit seperti darah tinggi, kelainan jantung, anemia, asma dan kencing manis, infeksi, masalah sumbatan darah, posisi plasenta abnormal, gangguan tumbuh kembang janin, serta masalah kelainan rhesus
  7. Ibu hamil tanpa risiko tinggi, dimana pemeriksaan USG Fetomaternal tampak lebih detail dan lebih nyata bagian tubuh dan organ janin

Kapan Ibu Hamil Memerlukan USG Fetomaternal?

Pemeriksaan USG Fetomaternal biasanya dilakukan pada:

  • Usia kehamilan trimester pertama yakni 11 – 13 minggu + 6 hari
  • Trimester kedua yakni 18 – 23 minggu + 6 hari
  • Atau sesuai dengan saran dari Dokter kandungan

Keunggulan USG Fetomaternal?

  • Dapat mengetahui secara detail kondisi organ janin
  • Deteksi dini kelainan bawaan secara dini & komprehensif
  • Menggunakan alat visual yang canggih

Dimana Kita Bisa Melakukan USG Fetomaternal?

RSIA Stella Maris memiliki Klinik Fetomaternal dengan Dokter yang terampil dan professional serta dilengkapi dengan alat USG 4D

Info lebih lanjut mengenai USG Fetomaternal, silahkan menghubungi Hotline / WhatsApp 0813-6278-9146 

Tags

RSIA Stella Maris fetomaternal USG janin kehamilan